Page 39 - Sulut-Ansuang Bakeng
P. 39

3. AYO, BERSATU HADAPI ANSUANG!



                 Dengan keberadaan Nabai dalam barisan orang-


            orang  yang  telah ditentukan sang raksasa  sebagai

            santapan, waktu Panggelawang untuk memikirkan cara

            membebaskan orang-orang itu semakin sempit, yaitu

            sebelum para raksasa itu kembali. Kali ini Panggelawang


            meminta  Wanggaia  meyakinkan  orang-orang  dalam

            kurungan agar secara bergantian dan sembunyi-

            sembunyi  mengerat  tali-tali  yang  mengikat  kurungan

            di beberapa tempat di setiap kurungan. Panggelawang


            juga  meminta  mereka  untuk  tidak  segera  keluar  dan

            beraktivitas seperti biasa sambil menunggu tanda

            darinya. Mereka harus sepakat agar orang-orang yang

            akan dibantai itu dapat diselamatkan. Setelah orang-


            orang  itu  aman,  barulah  ia  memberi  tanda  bahwa

            mereka  sudah  dapat  melawan  para  penjaga  secara

            frontal.


                                         30
   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43   44