Page 50 - Desman-KampungTarondam
P. 50
Malin Sampai sudah menunggu dengan pakaian
yang mewah bagaikan raja muda. Hatinya dipenuhi
rasa bangga. Ia pun merasa senang sekali dengan
keadaan ini. Sebentar lagi ia akan menjadi menantu
Raja. Ia akan menjadi pewaris negeri Soban ini.
Demi melihat semuanya sudah cukup, Datuk
Bandara memerintahkan pengantin wanitanya
dibawa keluar. Mak Andam segera mempersiapkan
Kasih untuk dibawa keluar. Tak lama kemudian Kasih
dibawa keluar untuk dipertemukan dengan Malin
Sampai.
Malin Sampai terperangah. Para pengunjung
terkejut dan semua mata memandang penuh
keheranan. Mak Andam datang sambil menuntun
seekor kera betina yang telah didandani bagaikan
seorang putri raja. Inikah pengantin wanita yang
akan menikah?
40 41