Page 14 - Penunggu Sungai Kapuas
P. 14

2. Raja Mengasingkan Diri





                      Hari  demi  hari, bulan  demi  bulan,  kesehatan  dan  semangat


               Raja  Kahayan  Hilir  semakin  menurun.  Raja  tidak  lagi  menjalankan

               pemerintahannya  dengan  baik.  Ia  terus  bersedih,  lupa  makan  dan


               hanya duduk termenung.



                      Pagi itu, matahari bersinar cerah, burung-burung berkicau riang

               gembira  seakan  mereka  menyambut  sang  matahari  terbit.  Suasana


               istana pagi ini agak berbeda dengan hari-hari sebelumnya. Raja sudah

               berpakaian lengkap dan duduk di singgasana. Wajahnya terlihat ceria


               dibandingkan  hari-hari  sebelumnya.  Tak  berapa  lama  raja  duduk

               dipanggilnyalah pengawal.



                      “Pengawal, kemarilah.”



                      “Sembah kami, Baginda Raja. Adakah yang ingin paduka sampaikan

               kepada kami?”



                      “ Aku ingin engkau memanggil kedua putraku.”



                      “Sembah Paduka Raja,  kami akan segera memanggil kedua putra

               paduka.”
















                                                           8
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19